Website company profile merupakan media yang saat ini memiliki peran yang sangat penting dalam memperkenalkan identitas suatu usaha, termasuk UMKM dalam bidang kuliner. Kerja praktek ini bertujuan untuk merancang dan mengelola website company profile Perusahaan Toko Roti Royal’s Sweet yang berlokasi di BSD. Pengembangan sistem dilakukan menggunakan metode prototype, dimulai dari analisis kebutuhan, pembuatan desain antar muka, hingga pengujian sistem. Hasil dari kegiatan ini berupa website yang menampilkan informasi tentang produk, lokasi toko, testimoni pelanggan, serta media sosial yang terintegrasi. Website ini diharapkan dapat meningkatkan citra profesional perusahaan dan memperluas jangkauan pemasaran secara digital. Proyek ini juga memberikan pengalaman praktis bagi penulis dalam pengembangan web berbasis HTML, CSS, dan PHP.
Copyrights © 2025