Risâlah, Jurnal Pendidikan dan Studi Islam
Vol. 11 No. 1 (2025)

Analisis Akad Murabahah pada Pembiayaan Mikro Syariah Tinjauan Ayat Ekonomi Syariah (Penelitian Pada Bank Syariah Indonesia KCP Jatibarang Indramayu)

Umam, Ahmad Khotibul (Unknown)
Kencana, Ella Puspa (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Mar 2025

Abstract

Jenis penelitian ini menggunakan penelitian lapangan, penelitian yang dilakukan dengan mengumpulkan data dan informasi yang diperoleh langsung dari responden dan mengamati secara langsung tugas – tugas yang berhubungan dengan metode penelitian. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah jenis penelitian lapangan dengan menggunakan metode penelitian kualitatif. Metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang digunakan untuk meneliti pada kondisi objek alamiah, dimana peneliti adalah instrument kunci, teknik pengumpulan data secara triangulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna dari generalisasi. Hasil penelitian menyimpulkan pertama, mekanisme pembiayaan mikro di Bank Syariah Indonesia KCP Jatibarang dilakukan melalui beberapa tahapan, yaitu mengajukan permohonan dan negosiasi antara nasabah dan dengan pihak Bank Syariah Indonesia KCP Jatibarang. Dalam pelaksanaan pengajuan dan negosiasi tersebut ditentukan juga tingkat plafon dan harga. Besar kecilnya plafon pembiayaan ditentukan oleh besar kecilnya jaminan yang disertakan oleh nasabah kepada pihak Bank Syariah Indonesia KCP Jatibarang. Kedua, penerapan akad murabahah dalam pembiayaan mikro syariah di Bank Syariah Indonesia KCP Jatibarang sudah sesuai dengan DSN-MUI No. 04/DSN-MUI/IV/2000 Tentang Murabahah, hanya saja perlu di perbaiki barang yang dipesan nasabah diharapkan ada saat terjadinya akad berlangsung.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Jurnal_Risalah

Publisher

Subject

Education

Description

Risalah, Jurnal Pendidikan dan Studi Islam is published by the Faculty of Islamic Studies Wiralodra University Indonesia. Focus of Risalah, Jurnal Pendidikan dan Studi Islam is on publishing original empirical research articles and theoretical reviews of Islamic education and Islamic Studies. The ...