Abstrak: Penelitian ini membahas mengenai nilai moral yang terdapat dalam Dasa Kreta pada naskah Sanghyang Siksa Kandang Karesian yang termasuk dalam jajaran naskah Sunda Kuna, ditulis di atas lontar menggunakan tinta dengan aksara Buda atau Gunung, metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif serta riset kepustakaan dengan mengumpulkan bahan bacaan, naskah serta dokumen yang relevan untuk mendapatkan hasil penelitian mengani nilai moral di dalam Dasa Kreta pada naskah Sanghyang Siksa Kandang Karesian. Hasil dari penelitian yang dilakukan ini, yaitu nilai-nilai moral yang terdapat dalam Dasa Kreta pada naskah Sanghyang Siksa Kandang Karesian diantaranya adalah gotong royong sesama manusia, mengandalkan satu sama lain dan tidak hidup secara individualis, menjaga serta memelihara keseimbangan alam, dan menjaga panca indera yang dimiliki oleh manusia. Kata kunci: Sanghyang Siksa Kandang Karesian, Dasakreta, Nilai Moral, Naskah Sunda Abstract: This research discusses the moral values contained in Dasa Kreta in the Sanghyang Siksa Kandang Karesian manuscript which is included in the ranks of Old Sundanese manuscripts, written on lontar using ink with Buda or Gunung script, the research method used in this research is a qualitative method and library research by collecting reading materials, manuscripts and relevant documents to obtain research results on moral values in Dasa Kreta in the Sanghyang Siksa Kandang Karesian manuscript. The results of this research, namely the moral values contained in Dasa Kreta in the Sanghyang Siksa Kandang Karesian manuscript include mutual cooperation among humans, relying on each other and not living individually, maintaining and maintaining the balance of nature, and maintaining the five senses possessed by humans. Keywords: Sanghyang Siksa Kandang Karesian, Dasa Kreta, moral values, Sundanese manuscript
Copyrights © 2025