Warta Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia
Vol 8, No 1 (2025): Warta Ikatan Sarjana Komunikasi Indonesia

Optimalisasi Host dalam Membangun Interaksi pada Siaran Live YouTube Bincang Online Inspiratif 

Limarandani, Ni Putu (Unknown)
Patera, AA Ketut (Unknown)
Patera, AA Aditya Kusuma (Unknown)
Mutiah, Tuty (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan peran host dalam membangun interaksi yang efektif selama siaran langsung YouTube, dengan studi kasus pada program Bincang Online Inspiratif edisi Hari Buku Anak Sedunia. Siaran langsung ini melibatkan pembahasan seputar literasi anak dan pentingnya buku anak dalam perkembangan pendidikan. Fokus utama penelitian ini adalah bagaimana host dapat memfasilitasi interaksi antara pembicara dan audiens, serta meningkatkan engagement penonton melalui strategi komunikasi yang tepat. Metode yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan kualitatif, di mana pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung, wawancara dengan host dan penonton, serta analisis konten siaran. Penelitian ini menemukan bahwa kemampuan host dalam membangun suasana yang akrab, penggunaan bahasa yang mudah dipahami, serta pemberian ruang bagi audiens untuk berpartisipasi aktif sangat berpengaruh terhadap keberhasilan interaksi. Selain itu, pemanfaatan fitur-fitur interaktif YouTube, seperti chat dan polling, juga memainkan peran penting dalam meningkatkan keterlibatan penonton. Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan bagi penyelenggara acara siaran langsung dalam merancang strategi interaksi yang lebih efektif dan menarik bagi audiens di platform digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

WartaISKI

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

The journal is for publications focusing on social life in which communication occurs through the use of various media. The manuscripts to be published include the results of research, theoretical thinking, and the study of various phenomena of human life in communication. As a scientific ...