Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) merupakan salah satu proses penting dalam dunia pendidikan yang harus dilakukan secara efektif dan efisien. Namun, di beberapa sekolah, proses ini masih dilakukan secara manual, sehingga menimbulkan berbagai kendala seperti keterlambatan, ketidaktepatan data, dan kurangnya transparansi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi PPDB berbasis website pada SMP Putra Bangsa Kota Depok dengan menggunakan metode Agile. Metode pengembangan yang digunakan memungkinkan adanya iterasi berkelanjutan dan fleksibilitas dalam merespon kebutuhan pengguna. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa sistem PPDB berbasis website dapat meningkatkan efisiensi proses pendaftaran, memberikan akses informasi yang mudah kepada masyarakat, dan membantu pihak sekolah dalam mengelola data secara sistematis dan akurat.
Copyrights © 2025