Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia
Vol 8, No 1 (2025): Diskursus: Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia

Pemanfaatan Teknologi dalam Materi Drama: Analisis Penggunaan Aplikasi Kahoot

Lestari, Pradika Ayu (UNESA)
Pairin, Udjang (Universitas Negeri Surabaya)
Indarti, Titik (Universitas Negeri Surabaya)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan memanfaatkan aplikasi Kahoot sebagai alat bantu pembelajaran bahasa Indonesia materi drama untuk meningkatkan berpikir dan berbicara siswa. Penelitian ini bersifat kualitatif dan deskriptif. Metode kualitatif deskriptif berupaya menggambarkan kekhasan sosial. Dengan kata lain, tujuan penelitian ini adalah untuk menggambarkan sesuatu yang sedang terjadi pada saat penelitian. Karena memberikan informasi yang lengkap, metode kualitatif ini berkontribusi terhadap kemajuan ilmu pengetahuan dan dapat lebih sering dimanfaatkan untuk mengatasi berbagai permasalahan. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menggunakan aplikasi Kahoot dapat menjadikan pembelajaran lebih menyenangkan dan membantu siswa mencapai indikator yang ditentukan, sehingga diharapkan penelitian ini dapat mendorong para pendidik untuk terus berinovasi dalam proses pembelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini diambil bulan Mei 2024. Sumber data diperoleh dari siswa kelas VIII. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi daan studi dokumentasi. sedangkan redukasi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan merupakan tiga tahap penelitian data. Kata Kunci: Aplikasi Kahoot, Indikator, Berinovasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

diskursus

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Diskursus: Jurnal Jurnal Pendidikan Bahasa Indonesia is a peer-reviewed scientific open access journal. The journal is dedicated to publishing original articles concerned with research, theory development, or program applications related to Indonesian Language teaching in across ...