UD. Ambyar Snack menghadapi tantangan berupa kerusakan pada mesin DZM-350 akibat kurangnya perencanaan perawatan yang sistematis. Hal ini berdampak pada tingginya waktu henti operasional, meningkatnya biaya pemeliharaan, dan menurunnya produktivitas. Penelitian ini berfokus pada perancangan jadwal perawatan menggunakan metode Reliability Centered Maintenance (RCM) untuk meningkatkan keandalan mesin, mengurangi kerusakan, dan menekan biaya perawatan. Melalui analisis FMEA, Fishbone Diagram, serta perhitungan MTTF dan MTTR, penelitian ini mengidentifikasi penyebab kerusakan utama dan menyusun jadwal perawatan yang optimal. Dengan melibatkan karyawan dalam proses perawatan, penelitian ini diharapkan mampu menciptakan kesadaran kolektif yang mendukung keberlanjutan operasional dan meningkatkan efisiensi serta produktivitas UD. Ambyar Snack secara keseluruhan.
Copyrights © 2025