Jurnal Sains dan Seni ITS
Vol 14, No 1 (2025)

Estimasi Jumlah Proyek Penanaman Modal Asing Sektor Pertambangan Menggunakan Analisis Intervensi-Kalman Filter

Purwirahayu, Juwita Ardiyanti (Departemen Matematika Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Widodo, Basuki (Departemen Matematika Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Pertumbuhan jumlah proyek Penanaman Modal Asing (PMA) sektor pertambangan di Indonesia memperlihatkan peningkatan hingga 90% pada triwulan pertama tahun 2023. Adanya peningkatan pada jumlah proyek PMA tersebut disebabkan oleh faktor kebijakan pemerintah Indonesia, yaitu Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 2 Tahun 2022 atau yang dikenal dengan Perppu Cipta Kerja. Dengan demikian, dilakukan peramalan jumlah proyek PMA sektor pertambangan untuk memungkinkan upaya penyesuaian kebijakan yang responsive. Penelitian ini menggunakan metode Analisis Intervensi dan Analisis Intervensi-Kalman Filter. Model Analisis Intervensi terbaik diperoleh yaitu model ARIMA(1,1,1) orde b=1, s=2, dan r=0. Setelah diperoleh model analisis intervensi terbaik, dilakukan estimasi menggunakan Kalman Filter. Hasil Mean Absolute Percentage Error (MAPE) dari model Analisis Intervensi adalah 23,6155%, sedangkan dari Analisis Intervensi-Kalman Filter adalah 0,27885%.

Copyrights © 2025