Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan  kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dalam menyelesaikan soal cerita pada materi persamaan linear satu variable ditinjau dari self-confidence (kepercayaan diri). Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII B yang berjumlah 21 siswa, dari kelas tersebut kemudian dipilih satu siswa dari masing-masing tingkat self-confidence untuk dijadikan subjek wawancara. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan memberikan angket self-confidence, tes tertulis dan wawancara. Teknik keabsahan data pada penelitian ini menggunakan teknik metode. Hasil penelitian menunjukan bahwa Siswa yang memiliki tingkat self-confidence tinggi, menunjukan bahwa mereka sudah mampu memenuhi keempat indikator pemecahan masalah menurut Polya, yaitu a.) siswa dapat memahami masalah, b.) siswa dapat membuat rencana penyelesaian, c.) siswa dapat  melaksanakan rencana, dan d.) siswa dapat memeriksa kembali. Siswa yang memiliki tingkat self-confidence sedang, menunjukan bahwa mereka hanya mampu memenuhi  2 dari 4 indikator pemecahan masalah menurut Polya, yaitu a.) siswa dapat memahami masalah, dan b.) siswa dapat membuat rencana penyelesaian. Sedangkan siswa yang memiliki tingkat self-confidence rendah, menunjukan bahwa mereka hanya mampu memenuhi 1 dari 4 indikator  pemecahan masalah menurut Polya, yaitu a.) siswa dapat memahami masalah.
Copyrights © 2025