Menara: Jurnal Teknik Sipil
Vol. 20 No. 2 (2025): Menara : Jurnal Teknik Sipil

ANALISA LENDUTAN TERHADAP STABILITAS STRUKTUR RANGKA ATAP GEDUNG KANTOR PADA KAWASAN X MAKASSAR

Surya, Yuda Adi (Unknown)
Fadhil Muhammad Nuryanto (Unknown)
Ekodjati Tunggulgeni (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Feb 2025

Abstract

Rangka atap merupakan elemen struktural penting dalam menjaga kestabilan bangunan, namun lendutan berlebihan pada rangka atap dapat mengurangi kestabilan struktur dan berpotensi menimbulkan kerusakan serius. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas penambahan pilar sebagai strategi mitigasi lendutan pada rangka atap. Penelitian dilakukan melalui pendekatan eksperimental dan simulasi menggunakan perangkat lunak SAP 2000 di Makassar. Data dianalisis untuk mengevaluasi karakteristik lendutan pada berbagai kondisi beban dan tipe material yang digunakan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa lendutan pada struktur eksisting mencapai 13,347 cm, melebihi batas aman 4 cm. Setelah dilakukan redesign dengan penambahan rangka baja vertikal dan diagonal, lendutan berhasil dikurangi menjadi 2,3764 cm, memenuhi batas aman lendutan yang ditentukan. Penambahan pilar berupa besi hollow silinder (CHS) efektif meningkatkan stabilitas struktur atap. Penelitian ini memberikan kontribusi penting dalam pengembangan desain dan pemilihan material yang tepat untuk mengurangi lendutan berlebih, serta memberikan bukti ilmiah tentang efektivitas penambahan pilar dalam meningkatkan kekuatan struktur rangka atap.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

menara

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Engineering Transportation

Description

Jurnal Menara ditujukan kepada semua akademisi dan praktisi di bidang Teknik Sipil. Dengan adanya Jurnal Menara ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi perkembangan keilmuan bidang Teknik Sipil dalam arti dapat memberikan pencerahan berpikir bagi yang ikut berpartisipasi aktif di dalamnya. ...