Pengelolaan keuangan dan pola konsumsi merupakan dua aspek penting dalam kehidupan. Pola konsumsi mengacu pada keputusan pengeluaran dalam membeli barang maupun jasa, sedangkan pengelolaan keuangan mencakup cara mengelola pendapatan, tabungan, utang, dan investasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh faktor demografi terhadap pola konsumsi dan pengelolaan keuangan nasabah bank syariah. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan pendekatan kuantitatif yang dilakukan dengan menyebarkan kuesioner kepada 100 responden. Kemudian hasil data yang didapatkan dianalisis agar bisa menggambarkan tentang pengaruh faktor demografi terhadap pola konsumsi dan pengelolaan keuangan nasabah BSI. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan pertama faktor demografi usia tidak berpengaruh terhadap pola konsumsi nasabah BSI. Kedua, faktor demografi jenis kelamin berpengaruh terhadap pola konsumsi nasabah BSI. Ketiga, faktor demografi pendidikan berpengaruh terhadap pola konsumsi nasabah BSI. Keempat, faktor demografi pendapatan tidak berpengaruh terhadap pola konsumsi nasabah BSI. Kelima, faktor demografi status perkawinan tidak berpengaruh terhadap pola konsumsi nasabah BSI. Keenam, faktor demografi usia berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan nasabah BSI. Ketujuh, faktor demografi jenis kelamin berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan nasabah BSI. Kedelapan, faktor demografi pendidikan berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan nasabah BSI. Kesembilan, faktor demografi pendapatan tidak berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan nasabah BSI. Kesepuluh, faktor demografi status perkawinan berpengaruh terhadap pengelolaan keuangan nasabah BSI.
Copyrights © 2025