Penelitian ini dilakukan berdasarkan sunnah Rasulullah mengazankan anak ketika lahir , penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hadist tentang anjuran azan dan iqomat yaitu Nilai– Nilai Pendidikan Islam Yang Terdapat Dalam Hadis Anjuran Azan Dan Qomat Ketika Kelahiran Anak. Data ini hadits At-Tirmidzi yang berkenaan mengazankan bayi ketika lahir, data yang terkumpul kemudian dianalisis dengan content analysis atau analisa isi. Selanjutnya dikategorisasikan (dikelompokkan) dengan data yang sejenis, dan analisa isinya secara kritis guna mendapatkan formulasi yang kongkrit dan memadai, sehingga pada akhirnya dijadikan sebagai langkah dalam mengambil kesimpulan sebagai jawaban dari rumusan masalah yang ada. Jenis penelitian ini penelitian kepustakaan (Library Research), sedangkan metode penelitian ini adalah data primer dan sekunder yang berhubungan dengan hadist tentang mengazankan bayi ketika lahir. Hasil penelitian adalah dalam hadist At-Tardmizi nilai yang terkandung dalam hadist tersebut adalah nilai keimanan,nilai akhlak, nilai sosial dan nilai ibadah.
Copyrights © 2025