Jurnal Manajemen dan Bisnis
Vol 5, No 1 (2025)

PENGARUH PENERAPAN MANAJEMEN ARUS KAS TERHADAP KEBERLANGSUNGAN USAHA UMKM DI ERA DIGITAL

Khaled, Januar (Unknown)
Kamil, Islamiah (Unknown)
Prihanto, Hendi (Unknown)
Venni, Riska (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan manajemen arus kas terhadap keberlangsungan usaha pada sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia. Dalam era digital yang dinamis, UMKM menghadapi tantangan dalam menjaga kestabilan likuiditas serta mengelola penerimaan dan pengeluaran kas secara efisien. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei terhadap 200 pelaku UMKM di wilayah Jabodetabek. Data dianalisis menggunakan regresi linear sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa praktik manajemen arus kas yang baik secara signifikan berpengaruh terhadap keberlangsungan usaha UMKM, terutama dalam menjaga kestabilan keuangan dan menghadapi ketidakpastian ekonomi. Temuan ini merekomendasikan perlunya pelatihan dan pendampingan UMKM dalam pengelolaan arus kas secara digital dan terencana.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmb

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Manajemen dan Bisnis, ISSN 2775-9806 (cetak) dan ISSN 2775-9814 (Online), dikelola Program Studi Manajemen diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Prof. Dr. Moestopo (Beragama). Jurnal Manajemen dan Bisnis diterbitkan dua kali setahun (pada Maret dan September). Menerima ...