Jurnal Medika Malahayati
Vol 9, No 2 (2025): Volume 9 Nomor 2

Hubungan Pemeriksaan Antenatal Care Dengan Kejadian Berat Badan Lahir Rendah Di Rsud Meuraxa, Banda Aceh

Arief, Viviev Maulana (Unknown)
Abdullah, Fuadi (Unknown)
Salami, Salami (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2025

Abstract

Bayi berat lahir rendah (BBLR) merupakan masalah kesehatan global yang serius karena berkontribusi terhadap tingginya angka kematian bayi dan risiko gangguan kesehatan jangka panjang. Di Indonesia, prevalensi BBLR sebesar 11,5%, dan Provinsi Aceh mencatat angka yang lebih tinggi dari rata-rata nasional. Antenatal Care (ANC) merupakan layanan penting untuk mengurangi risiko kehamilan dan komplikasi kelahiran, termasuk kejadian BBLR. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara pemeriksaan ANC dengan kejadian BBLR di RSUD Meuraxa, Banda Aceh. Penelitian ini menggunakan desain cross-sectional retrospektif dengan data sekunder dari rekam medis ibu yang melahirkan pada Januari hingga Juni 2024. Teknik total sampling digunakan, dan diperoleh 11 ibu pasca persalinan yang memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-square dengan tingkat signifikansi 0,05. Hasil menunjukkan bahwa 81,8% ibu yang tidak melakukan pemeriksaan ANC secara lengkap melahirkan bayi dengan BBLR, sedangkan hanya 18,2% ibu dengan pemeriksaan ANC lengkap yang mengalami BBLR. Hasil uji statistik menunjukkan hubungan yang signifikan antara kelengkapan pemeriksaan ANC dan kejadian BBLR (p= 0,018). Temuan ini menegaskan pentingnya pemeriksaan ANC yang rutin dan lengkap selama kehamilan guna menurunkan risiko kelahiran bayi dengan berat badan rendah.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

medika

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Medika Malahayati (JMM) merupakan jurnal peer-review, multidisiplin dan ilmiah yang menerbitkan artikel ilmiah yang relevan dengan masalah kesehatan nasional, bidang Kedokteran Dasar; Kedokteran Klinis; Kedokteran Molekuler; Kedokteran Forensik; Kesehatan Psikologi; Pendidikan Kedokteran; ...