JHN: Journal of Health and Nursing
Vol. 3 No. 1 (2025): JHN: Journal of Health and Nursing

PENGARUH PEMBERIAN EDUKASI MELALUI MEDIA LEMBAR BALIK TERHADAP SELF EFFICACY PASIEN PRE OPERASI DENGAN GENERAL ANESTESI DI RS PKU MUHAMMADIYAH YOGYAKARTA

Latifa Rahayu. CN (Unknown)
Raden Sugeng Riyadi (Unknown)
Istiqomah Rosidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 May 2025

Abstract

Rendahnya self efficacy seringkali berkontribusi terhadap timbulnya kecemasan pada pasien yang akan menjalani operasi dengan general anestesi. Edukasi general anestesi menggunakan lembar balik hadir sebagai solusi inovatif untuk meningkatkan pemahaman pasien, mempersiapkan pasien secara psikologis, dan meningkatkan self efficacy dalam menghadapi prosedur operasi dan anestesi yang akan dijalani pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian edukasi melalui media lembar balik terhadap self efficacy pasien pre operasi dengan general anestesi. Penelitian ini menggunakan metode desain pre eksperimental dengan pendekatan one-group pretest/posttest. Teknik sampling menggunakan purposive sampling dengan instrumen kuisioner modifikasi General Self Efficacy Scale. Jumlah responden penelitian sebanyak 66 pasien. Hasil analisa uji statistik nonparametrik Wilcoxon Sign Rank Test didapatkan p- value sebesar 0.000 < 0.05 atau Ho ditolak. Kesimpulan penelitian ini adalah sebelum pemberian intervensi, mayoritas pasien mengalami self efficacy sedang sebanyak 37 pasien (56.1%) sementara setelah intervensi mayoritas mengalami self efficacy sangat tinggi sebanyak 52 pasien (78.8%). Ada pengaruh signifikan pemberian edukasi melalui media lembar balik terhadap self efficacy pasien pre operasi dengan general anestesi di RS PKU Muhammadiyah Yogyakarta.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jhn

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

JHN: Journal of Health and Nursing (E-ISSN 3025-8448) adalah jurnal ilmiah peer-review berkualitas tinggi dengan akses terbuka yang diterbitkan dua kali setahun (Mei dan November) oleh Asian Publisher. JHN: Journal of Health and Nursing berfokus pada Riset Ilmiah Kesehatan, Laporan Kasus dan ...