Pengembangan numerasi dapat dilakukan melalui pembelajaran yang mempraktikkan numerasi dalam kehidupan sehari-hari. Integrasi numerasi dalam mata pelajaran non-matematika dapat meningkatkan kemampuan siswa memecahkan masalah nyata. Pelatihan ini bertujuan untuk membimbing guru menyusun modul ajar inovatif yang mengintegrasikan kegiatan penguatan numerasi pada mata pelajaran non-matematika untuk meningkatkan kemampuan numerasi peserta didik di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Bendet Kecamatan Diwek Kabupaten Jombang. Yang menjadi sasaran dari kegiatan ini adalah sepuluh guru-guru di SDN Bendet. Metode pelatihan ini dilakukan dalam tiga tahap yaitu; persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil kegiatan ini menunjukkan bahwa guru telah mampu menyusun modul ajar yang mengintegrasikan kegiatan numerasi pada mapel Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial, dan Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti. Selanjutnya guru juga mampu menerapkan perencanaan integrasi kegiatan numerasi yang telah disusun dalam proses pembelajaran nyata di kelas. Disarankan kepada SDN Bendet untuk mendorong guru-guru yang lain untuk menyusun modul ajar mapel non-matematika yang lain yang mengintegrasikan kegiatan numerasi dan selanjutnya juga dapat mengimbaskannya pada sekolah-sekolah yang lain.
Copyrights © 2025