Penelitian ini berfokus pada komunikasi interpersonal dalam mempersuasi pengiklan pada Tribun Jabar dengan tujuan untuk mengetahui pola komunikasi interpersonal dalam mempersuasi pengiklan pada Tribun Jabar, untuk mengetahui proses komunikasi interpersonal dalam menyeleksi pengiklan pada Tribun Jabar, serta untuk mengetahui strategi komunikasi interpersonal dalam mempertahankan pengiklan pada Tribun Jabar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode wawancara yang berlandaskan pada teori Komunikasi Persuasif Melvin D. Fleur dan Sandra J.Ball-Rokeach. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola komunikasi interpersonal untuk mempersuasi pengiklan pada Tribun Jabar berlangsung mulai dari keinginan berkomunikasi, pengiriman dan penerimaan pesan, hingga memperoleh feedback. Proses komunikasi interpersonal dalam menyeleksi pengiklan pada Tribun Jabar dapat berlangsung dari komunikasi antara sekretaris dengan pengiklan lalu bertahap ke komunikasi antara manajer iklan dengan pengiklan untuk peninjauan. Terakhir, strategi komunikasi interpersonal dalam mempertahankan pengiklan pada Tribun Jabar dilakukan dengan pendekatan emosional, sosiokultural, dan penyamaan makna. Kata Kunci : Komunikasi Interpersonal, Persuasi, Periklanan
Copyrights © 2024