Wahana Didaktika
Vol. 23 No. 2 (2025): Wahana Didaktika: Jurnal Ilmu Kependidikan

Implementasi P5 Dalam Mengembangkan Karakter Peduli Lingkungan Siswa Sekolah Dasar

Erika Romanza, Sisilia (Unknown)
Victor Didik Saputro , Totok (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2025

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kurangnya karakter peduli lingkungan siswa yang dimana masih banyak siswa yang ditemukan membuang sampah semberangan padahal sudah disediakan tempat sampah oleh sekolah. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bagaimana implementasi proyek penguatan profil pelajar dalam mengembangkan karakter peduli lingkungan siswa SDS Amkur Bengkayang. Metode penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa kegiatan pembelajaran berbasis projek dalam peduli lingkungan seperti daur ulang sampah dapat memberikan dampak yang positif bagi siswa sekolah dasar sehingga hal ini dapat membangun kesadaran terhadap pentingnya menjaga lingkungan. Selain itu, partisipasi guru sebagai pengarah dalam menerapkan prinsip-prinsip Pancasila dalam aktivitas proyek terbukti dapat mengembangkan karakter peduli lingkungan siswa. Berdasarkan hasil observasi yang dilakukan di kelas V SDS Amkur Bengkayang, tantangan yang dihadapi adalah keterbatasan waktu dan angaran serta dukungan orang tua. Secara keseluruhan, implementasi P5 terbukti efektif dalam menanamkan sikap peduli lingkungan sejak usia dini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

didaktika

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal wahana didaktika terbit setiap Januari, mei dan september Artikel-artikel yang diterbitkan dalam Jurnal Wahana didaktika termasuk hasil dari bidang penelitian kualitatif; konseptual; dan tinjauan literatur. Serangkaian penelitian yang meliputi Ilmu ...