Jurnal Sains dan Kesehatan
Vol. 7 No. 2 (2025): J. Sains Kes.

Evaluasi Penggunaan Antidiabetik Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di Puskesmas Banguntapan 1: Drug Use Evaluation of Antidiabetic in Type 2 Diabetes Mellitus Patients at One of the Public Health Care in Bantul Regency

Urfiyya, Qarriy Aina (Unknown)
Azizah, Ayu Rafi (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Diabetes mellitus (DM) is a metabolic disease that can cause damage to several organs. IDF projects an increase in DM by 2045 to 46%. The study aimed to evaluate the treatment of patients with type 2 DM and the potential for drug interactions. The research design was observational and retrospective data collection on prescriptions and medical records of type 2 DM patients at Banguntapan 1 Health Center, January- February 2023, a total of 125. The results of the study were that most type 2 DM patients were female gender (62%), age 46-65 years (70%), and hypertension comorbidities (78%). The most widely used antidibetic was the metformin-glimepiride combination (83%). The conclusions of the study were dose accuracy (100%), accuracy of the time interval of administration (98.4%), and potential drug interactions (66%), with the most interactions being metformin and amlodipine (71%). Keywords:          Rationality, Appropriateness, Interactions, Usage Patterns, Type 2 DM   Abstrak Diabetes melitus (DM) merupakan penyakit metabolik yang dapat menyebabkan kerusakan pada beberapa organ. IDF memproyeksikan peningkatan DM pada tahun 2045 menjadi 46%.  Tujuan penelitian ini untuk mengevaluasi pengobatan pasien DM tipe 2 serta potensi interaksi obat. Desain penelitian adalah observasional dan pengambilan data secara retrospektif pada resep serta rekam medik pasien DM tipe 2 di Puskesmas Banguntapan 1, bulan Januari-Februari 2023, sejumlah 125. Hasil penelitian yaitu pasien DM tipe 2 terbanyak adalah jenis kelamin perempuan (62%), usia 46-65 tahun (70%) dan penyakit penyerta hipertensi (78%). Antidibetik yang paling banyak digunakan adalah kombinasi metformin-glimepirid (83%). Kesimpulan penelitian adalah ketepatan dosis (100%), ketepatan interval waktu pemberian (98,4%), serta potensi interaksi obat (66%), dengan interaksi paling banyak adalah metformin dan amlodipin (71%). Kata Kunci:         Rasionalitas, Ketepatan, Interaksi, Pola Penggunaan, DM tipe 2

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jsk

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Sains dan Kesehatan menerima naskah karya asli (Artikel Penelitian, Artikel Review, dan Studi Kasus), baik eksperimental maupun teoretis, dalam bidang-bidang berikut: Sains dan Kesehatan (Kedokteran, Farmasi, Kesehatan Masyarakat, Keperawatan, Kebidanan, Gizi, dan lain-lain). Tujuan ...