Dalam era globalisasi dan Revolusi Industri 4.0, pondok pesantren dihadapkan pada tantangan kompleks yang menuntut peningkatan mutu pendidikan secara menyeluruh, termasuk penguatan manajemen sumber daya manusia (SDM). Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kondisi aktual, mengidentifikasi hambatan, serta merumuskan strategi penguatan manajemen SDM di Pondok Pesantren Miftahussa’adah Sindangbarang sebagai upaya meningkatkan mutu pendidikan. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif, data diperoleh melalui observasi, wawancara mendalam, dan studi dokumentasi. Hasil kajian menunjukkan bahwa pengelolaan SDM di pesantren masih menghadapi berbagai kendala, seperti lemahnya sistem rekrutmen, kurangnya pelatihan berkelanjutan, dan minimnya evaluasi berbasis capaian mutu. Perencanaan SDM yang strategis, analisis kebutuhan tenaga pendidik, serta pengembangan kompetensi ustadz secara holistik menjadi langkah penting dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang adaptif dan berkualitas. Implikasi dari penguatan manajemen SDM tidak hanya meningkatkan efektivitas pembelajaran, tetapi juga memperkuat tata kelola kelembagaan dan kesinambungan kaderisasi di pesantren. Kajian ini merekomendasikan perlunya pendekatan manajerial berbasis nilai-nilai pesantren yang terintegrasi dengan prinsip-prinsip profesionalisme dan efisiensi dalam pengelolaan lembaga pendidikan Islam.
Copyrights © 2025