Metode murojaah merupakan teknik pengulangan hafalan Al-Qur'an yang efektif untuk menjaga dan meningkatkan kualitas hafalan para penghafal (huffaz). Metode ini dilakukan dengan cara mengulang bacaan Al-Qur'an yang sudah dihafal tanpa melihat mushaf, biasanya dengan didengarkan oleh guru atau teman sebagai bentuk evaluasi dan koreksi. Kegiatan mengulang hapalan sangat penting dalam menjaga hapalan agar tidak mudah hilang dan terlepas karena lupa, sifat lupa adalah sesuatu yang wajar pada diri manusia. Maka disinilah perlunya muraja’ah dalam menjaga hafalan al-qur’an. setiap orang yang menghafal Al-Qur’an sebenarnya tahu betul bahwa jika dia tidak me-muraja’ah secara terus-menerus maka hafalannya akan hilang. Pengulangan secara berkala melalui murojaah sangat penting untuk mencegah lupa dan memperkuat ingatan terhadap ayat-ayat yang telah dihafal. Selain itu, metode ini dapat dilakukan secara praktis di mana saja dan kapan saja, serta membantu meningkatkan kelancaran dan ketepatan bacaan dengan pembelajaran tajwid yang menyertainya. Beberapa Penelitian menunjukkan bahwa penggunaan metode murojaah memberikan pengaruh signifikan dalam meningkatkan kualitas hafalan Al-Qur'an. Adapun proses penulisan karya tulis ini menggunakan pendekatan kualitatif serta metode pengumpulan data studi pustaka jurnal nasional terhadap POE (Prediction, Observation, and Explanation)pada penggunaan metode murojaah dalam hafalan Al-Quran (Puji Purdhiyah 2022).
Copyrights © 2025