MERDEKA: Jurnal Ilmiah Multidisiplin
Vol. 2 No. 5 (2025): Juni

Optimalisasi Peran Guru Melalui Teknologi Asistif dalam Pendidikan Inklusi di Indonesia

Abdul Rahman, Ade (Unknown)
Athallah Kodireina, Rakha (Unknown)
Fauzi Rachman, Ichsan (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 May 2025

Abstract

Teknologi asistif saat ini dipandang sebagai salah satu alat bantu yang penting untuk mendukung kebutuhan belajar anak dengan autisme, terutama dalam lingkungan pendidikan inklusif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mempelajari bagaimana guru dapat mengoptimalkan peran mereka melalui penggunaan teknologi bantu dalam proses pembelajaran inklusi di Indonesia. Teknologi memiliki peran yang sangat penting dalam membuka akses terhadap kurikulum umum bagi guru dan siswa. Dengan teknologi ini, proses pembelajaran dan pengerjaan tugas-tugas sekolah menjadi lebih mudah diakses, meruntuhkan hambatan, dan mempromosikan inklusi dengan cara yang efektif. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan tinjauan literatur dan mengacu pada berbagai jurnal yang membahas tentang implementasi teknologi asistif dan peran guru dalam pendidikan inklusi di Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa teknologi asistif seperti perangkat lunak interaktif dan alat bantu komunikasi  memainkan peran penting dalam pengembangan kemampuan belajar, interaksi sosial, dan keterampilan komunikasi pada anak dengan autisme. Peran guru sangat penting dalam menyesuaikan penggunaan teknologi ini dengan kebutuhan masing-masing siswa dan memberikan bimbingan yang tepat untuk memaksimalkan penggunaannya. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

merdeka

Publisher

Subject

Other

Description

MERDEKA: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Jurnal ini merupakan jurnal ilmiah multidisiplin yang bersifat peer-review dan terbuka. Jurnal ini terbit 6 kali dalam setahun yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Fokus dan ruang lingkupnya meliputi: Ilmu Sosial, Humaniora, ...