To Maega: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 8, No 2 (2025): Juni 2025

Pelatihan Sistem Informasi Berbasis Geospasial pada Jurusan Ilmu Pengetahuan Sosial MA Muallimat NWDI Pancor Kabupeten Lombok Timur

Hadi, Hasrul (Unknown)
Apriyeni, Baiq Ahda Razula (Unknown)
Putri, Onis Sumaryani (Unknown)
Liana, Liana (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2025

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa mengenai sistem informasi geospasial dan pemetaan di MA Muallimat NWDI Pancor. Kegiatan ini terdiri dari empat tahap: 1) tahap pra kegiatan; 2) tahap pelaksanaan kegiatan; 3) tahap analisis ketercapaian tujuan; dan 4) tahap penyusunan laporan dan luaran. Kegiatan pengabdian ini berupa pelatihan sistem informasi geospasial dan pemetaan bagi siswa. Lembaga mitra dalam kegiatan ini adalah MA Muallimat NWDI Pancor dengan sasaran kegiatan adalah siswa kelas XII jurusan IPS yang terdiri dari dua kelas dengan jumlah siswa sebanyak 57 siswa. Berdasarkan pelaksanaan dan hasil analisis data tes awal (pretest) dan tes akhir (posttest) dapat disimpulkan bahwa kegiatan pengabdian ini dapat meningkatkan pemahaman dan keterampilan siswa terkait sistem informasi geospasial dan pemetaan. Hal ini dibuktikan dengan diperolehnya hasil dengan kategori positif setelah pelatihan dilakukan dan diukur melalui tes akhir. Terdapat penurunan persentase siswa yang memperoleh kategori sangat kurang dan terjadi peningkatan pada kategori baik dan sangat baik pada tes akhir.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

tomaega

Publisher

Subject

Other

Description

To Maega | Jurnal Pengabdian Masyarakat adalah jurnal ilmiah multidisiplin yang diterbitkan oleh LPPM Universitas Andi Djemma. Jurnal ini adalah jurnal nasional yang mencakup banyak masalah umum atau masalah yang terkait dengan pengabdian kepada masyarakat. Tujuan dari publikasi ini adalah untuk ...