Melon adalah tanaman hortikultura buah yang banyak di budidayakan di Indonesia. Produksi melon di Indonesia mengalami penurunan dari tahun 2021 sampai 2023. Pengelolaan rantai pasok yang efektif dapat meningkatkan produksi. Rantai pasok mencakup seluruh proses dai hulu sampai hilir. Manajemen rantai pasok yang efektif sangat penting dalam distribusi produk pertanian agar tetap berkualitas dan efisien dala pengiriman. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis efektivitas rantai pasok di Najaa Farm. Metode penelitian yang diterapkan adalah metode deskriptif kualitatif dengan menggunakan Purposive Sampling dan skala likert sebagai alat ukur skor. Hasil penelitian efektivtias rantai pasok secara umum termasuk ke dalam kategori efektif (75,7%). Faktor ketersediaan produk termasuk ke dalam kategori efektif (73%), faktor kualitas produk termasuk ke dalam kategori efektif (79%), dan faktor distribusi termasuk ke dalam kategori efektif (75%). Secara keseluruhan, rantai pasok di Najaa Farm berjalan cukup baik, namun diperlukan peningkatan dalam beberapa aspek seperti infrastrukstur distribusi dan ketersediaan produk agar mendapat hasil yang lebih optimal.
Copyrights © 2025