The Indonesian Journal of General Medicine
Vol. 13 No. 1 (2025): The Indonesian Journal of General Medicine

Tuberkulosis Paru Aktif Dengan Anemia Mikrositik Hipokrom Pada Remaja 16 Tahun : Sebuah Laporan Kasus

Andi Muhammad Aqil Anwar (Unknown)
Muhammad Alfian Jafar (Unknown)
Floria Eva (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2025

Abstract

Pendahuluan: Tuberkulosis (TB) merupakan penyakit infeksi menular yang masih menjadi beban kesehatan global, dengan Indonesia menempati peringkat kedua tertinggi jumlah kasus TB di dunia. Anak dan remaja termasuk kelompok rentan yang sering menunjukkan gejala tidak khas, sehingga diagnosis sering terlambat. TB paru sering disertai anemia, terutama anemia mikrositik hipokrom, yang dapat memperburuk kondisi klinis dan respons terapi. Laporan Kasus: Dilaporkan seorang remaja perempuan usia 16 tahun datang dengan keluhan demam naik turun, batuk, sesak napas, mual, muntah, serta penurunan berat badan 5 kg dalam sebulan. Riwayat kontak erat dengan penderita TB paru ditemukan. Pemeriksaan fisik menunjukkan konjungtiva anemis, ronki paru, dan retraksi dinding dada. Pemeriksaan fotothorax menunjukkan hasil TB paru aktif, dengan BTA positif dan darah rutin menunjukkan anemia mikrositik hipokrom (Hb 7,8 g/dL, MCV 65,4 fL). Hasil: Berdasarkan anamnesis, pemeriksaan fisik, dan pemeriksaan penunjang pasien didiagnosis dengan TB Paru terkonfirmasi bakteriologis dan anemia mikrositik hipokrom. Pasien diberikan terapi antituberkulosis sesuai pedoman WHO dan IDAI, yaitu HRZE selama 2 bulan diikuti HR selama 4 bulan. Anemia ditangani dengan pemberian transfuse PRC sebanyak 2 x 250 mL. Edukasi dan pemantauan terapi turut diberikan untuk meningkatkan kepatuhan. Kesimpulan: Kasus ini menegaskan pentingnya deteksi dini TB pada remaja, terutama pada pasien dengan riwayat kontak dan gejala sistemik. Penatalaksanaan terpadu terhadap TB dan anemia memberikan hasil klinis yang baik dan mencegah komplikasi jangka panjang.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ijgm

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health Veterinary

Description

ims: The Indonesian Journal of General Medicine aims to advance the field of medicine by disseminating high-quality research findings that are accessible to a broad audience of healthcare professionals, researchers, and policymakers. The journal is committed to supporting the development of medical ...