J-CEKI
Vol. 4 No. 4: Juni 2025

Analisis Kebijakan Pelatihan Dan Pengembangan SDM Di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Toto Kabila

Ngabito, Yolanda (Unknown)
Akmar, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebijakan pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia (SDM) di Rumah Sakit Toto Kabila. Kebijakan ini difokuskan pada pelatihan teknis dan non-teknis untuk meningkatkan kompetensi pegawai rumah sakit. Melalui pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus, daya diperoleh melalui wawancara mendalam dengan informan, serta observasi terkait pelaksanaan kebijakan pelatihan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kebijakan pelatihan berdampak positif terhadap peningkatan keterampilan pegawai, baik dalam aspek teknis maupun interpersonal. Namun, pelaksanaan pelatihan menghadapi tantangan terkait keterbatasan waktu dan kurangnya tindak lanjut paska-pelatihan. Untuk meningkatkan efektivitas kebijakan ini, disarankan untuk memberikan fleksibilitas waktu bagi pegawai dan memperkuat sistem evaluasi serta pemantauan paska-pelatihan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...