Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 20th University Research Colloquium 2025: Bidang Pengabdian Masyarakat

Sekolah Bukan Tempat Takut: Mewujudkan SMA Bebas Bullying

Islami, Aenia Intan (Unknown)
Salsabila, Desyana Putri (Unknown)
Asadillah, Dave Maulana (Unknown)
Rasyid, Wulan Saputri (Unknown)
Istiqomah, Nurul (Unknown)
Purwaningsih, Heni (Unknown)
Sari, Anggi Luckita (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2025

Abstract

Laporan ini merupakan bagian dari kegiatan promosi kesehatan berupa penyuluhan mengenai perundungan pada siswa SMA yang diselenggarakan oleh mahasiswa Keperawatan ITS PKU Muhammadiyah Surakarta di SMA Negeri Colomadu. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran siswa terhadap fenomena perundungan serta membentuk sikap yang lebih positif dalam menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan bebas dari kekerasan. Metode yang digunakan meliputi ceramah, diskusi, dan demonstrasi, dengan media pendukung seperti leaflet dan video edukatif. Evaluasi hasil kegiatan menunjukkan adanya perubahan sikap siswa: sebelum penyuluhan, 35,7% siswa menunjukkan sikap yang kurang baik dan 64,3% menunjukkan sikap baik. Setelah penyuluhan, sikap kurang baik menurun menjadi 33,8% dan sikap baik meningkat menjadi 66,2%. Hasil ini menunjukkan bahwa penyuluhan efektif dalam meningkatkan sikap positif siswa terhadap isu perundungan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...