Prosiding University Research Colloquium
Proceeding of The 20th University Research Colloquium 2025: Bidang Pengabdian Masyarakat

Pemberdayaan Orang Tua Siswa TK Aisyiyah Pucangan terkait ADHD melalui Aplikasi ADHD Screening Tool

Putri, Amanda Permata (Unknown)
Naufal, Adnan Faris (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2025

Abstract

Golden age (usia 0–6 tahun) merupakan fase penting perkembangan anak yang membutuhkan stimulasi tepat. Salah satu gangguan yang umum muncul adalah Attention Deficit Hyperactivity Disorder (ADHD), yang ditandai dengan inatensi, hiperaktivitas, dan impulsivitas, serta dapat menghambat proses belajar dan interaksi sosial. Pengabdian ini bertujuan meningkatkan kesadaran orangtua dan guru terhadap gejala ADHD melalui edukasi, pendampingan, dan skrining digital. Kegiatan dilaksanakan pada 12 April 2025 di TK Aisyiyah Pucangan, Sukoharjo, dengan 66 peserta yang terdiri dari orangtua dan guru anak usia dini. Metode meliputi penyuluhan, diskusi kelompok, pengisian formulir skrining ADHD, praktik relaksasi, dan distribusi media edukasi. Aspek yang diukur adalah peningkatan pemahaman peserta mengenai ADHD menggunakan instrumen kuesioner pre-test dan post-test. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan pemahaman dan kemampuan peserta dalam mendeteksi gejala ADHD secara dini dengan hasil pre-test menunjukkan rata-rata skor 6,15 meningkat menjadi 8,37 pada post-test, dengan persentase pemahaman tinggi naik dari 18% menjadi 55%. Hal ini menunjukkan peningkatan pemahaman peserta dan kemampuan deteksi dini ADHD.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

proceeding

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology

Description

University Research Colloquium (URECOL) merupakan forum seminar nasional yang memberikan kesempatan untuk diseminasi, diskusi, dan mendapatkan follow up atas luaran penelitian maupun pengabdian kepada ...