Jurnal Sistem Komputer & Kecerdasan Buatan
Vol. 8 No. 3 (2025): Volume VIII - Nomor 3 - Mei 2025

Optimasi Hyperparameter Ensemble Learning untuk Prediksi Penyakit Liver Berdasarkan Data Pasien

Hikmah, Agung Baitul (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 May 2025

Abstract

Penyakit liver merupakan salah satu masalah kesehatan serius yang memerlukan deteksi dini guna meningkatkan peluang pengobatan yang efektif. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model prediksi penyakit liver berdasarkan data pasien dengan menggunakan teknik ensemble learning, yaitu Random Forest, XGBoost, AdaBoost, dan Extra Trees Classifier. Dataset yang digunakan mencakup berbagai parameter medis pasien yang berkontribusi terhadap diagnosis penyakit liver. Evaluasi model dilakukan menggunakan metrik akurasi, AUC, recall, precision, dan F1-score. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Extra Trees Classifier memiliki performa terbaik, dengan akurasi sebesar 73.61%, AUC 76.82%, recall 89.82%, precision 77.22%, dan F1-score 82.93%. Model ini memiliki kemampuan yang sangat baik dalam mengidentifikasi pasien liver (recall tinggi), serta keseimbangan antara precision dan recall yang optimal. Selain itu, analisis menggunakan confusion matrix menunjukkan bahwa model ini mampu memprediksi sebagian besar kasus positif dengan benar, meskipun masih terdapat beberapa kesalahan klasifikasi pada pasien non-liver. Kurva AUC-ROC mengkonfirmasi bahwa model ini cukup andal dalam membedakan antara pasien liver dan non-liver, dengan nilai macro-average AUC sebesar 0.81 dan micro-average AUC 0.85. Berdasarkan hasil ini, Extra Trees Classifier direkomendasikan sebagai model terbaik untuk sistem pendukung keputusan dalam diagnosis penyakit liver. Untuk meningkatkan performa model di masa depan, diperlukan penggunaan dataset yang lebih besar, optimasi hyperparameter lebih lanjut, serta eksplorasi teknik balancing data untuk meningkatkan akurasi klasifikasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

siskom-kb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Sistem Komputer dan Kecerdasan Buatan (SisKom-KB) adalah salah satu jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh kantor Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Universitas Tanri Abeng yang mencakup bidang Ilmu Komputer, Teknik Informatika, Teknik Elektro dan beberapa bidang ilmu ...