Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan strategi bauran pemasaran (marketing mix) dalam meningkatkan penjualan produk pada usaha sembako Campur Sari Ciara. Strategi bauran pemasaran yang meliputi produk (product), harga (price), tempat (place), dan promosi (promotion) menjadi fokus utama dalam upaya meningkatkan daya saing dan menarik minat konsumen. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Campur Sari Ciara telah menerapkan strategi bauran pemasaran secara bertahap, namun masih terdapat ruang untuk perbaikan terutama pada aspek promosi dan penataan produk. Inovasi dalam pelayanan, penyesuaian harga dengan pasar lokal, pemanfaatan media digital untuk promosi, serta peningkatan kenyamanan lokasi toko berkontribusi signifikan dalam meningkatkan jumlah pelanggan dan volume penjualan. Dengan penerapan bauran pemasaran yang terintegrasi dan konsisten, usaha sembako Campur Sari Ciara memiliki potensi berkembang menjadi usaha ritel yang lebih kompetitif dan berkelanjutan di wilayahnya
Copyrights © 2025