Paradigma pembelajaran tradisional yang hanya berfokus pada pembelajaran satu arah mulai dianggap kurang efektif dalam memenuhi kebutuhan peserta didik yang beragam. Salah satu pendekatan yang semakin mendapatkan perhatian adalah coaching, yang diharapkan dapat berkontribusi pada transformasi pembelajaran di berbagai tingkat pendidikan. Artikel ini bertujuan menyajikan analisis literatur mengenai peran coaching dalam transformasi pembelajaran, serta memberikan rekomendasi praktis untuk implementasi teknik coaching di dalam kelas. Dari analisis literatur, peran coaching dalam transformasi dapat meningkatkan keterampilan belajar peserta didik, mendorong peserta didik agar lebih mandiri dan bertanggung jawab atas proses belajar mereka, meningkatkan keterlibatan dan motivasi peserta didik dalam proses pembelajaran, mengembangkan keterampilan sosial dan emosional peserta didik, dan meningkatkan kinerja akademik peserta didik. Penelitian menunjukkan bahwa Coaching dapat secara signifikan meningkatkan hasil pembelajaran peserta didik dan kinerja akademik. Pendekatan yang paling efektif adalah model dan teknik coaching yang dapat beradaptasi dengan kebutuhan individual, mendorong refleksi kritis, mengintegrasikan teknologi, serta memperhatikan konteks budaya dan sosial. Pendidik diharapkan dapat mengoptimalkan penerapan model-model dan teknik coaching dalam pembelajaran, sehingga dapat menciptakan pengalaman belajar yang lebih bermakna dan berkelanjutan, serta meningkatkan hasil belajar peserta didik
Copyrights © 2025