Ikomik: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Informasi
Vol. 5 No. 1 (2025): June

Deep Mediatization dalam Jurnalisme Satire: Meet Nite Live Metro TV, Kritis atau Viralis?

Irsanti Widuri Asih (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Jurnalisme satire merupakan fenomena yang semakin berkembang dalam lanskap media modern. Salah satu program yang merepresentasikan tren ini adalah Meet Nite Live yang disiarkan oleh Metro TV. Program ini menggabungkan elemen berita, wawancara, dan humor sarkastik dalam membahas isu-isu terkini di Indonesia. Artikel ini menganalisis bagaimana Meet Nite Live menggunakan strategi jurnalisme satire dalam mengritik pemerintah, bagaimana aspek deep mediatization berperan dalam penyajian kontennya melalui platform digital, serta agenda apa yang diusung oleh Metro TV melalui program Meet Nite Live. Metode Analisis Wacana Multimodal Kress & Leeuwen digunakan untuk mengeksplorasi salah satu punchlines Meet Nite Live dengan topik terhangat selama bulan Maret 2025 yang ditayangkan di akun TikTok resmi Meet Nite Live, @meetnite.live. Artikel ini memberi hasil bahwa Meet Nite Live adalah praktik bagaimana jurnalisme satire beradaptasi dengan logika deep mediatization. Dengan memanfaatkan multimodalitas, program ini berhasil memposisikan diri sebagai media kritik sosial secara menghibur sekaligus memanfaatkan logika media sosial untuk pemenuhan konten yang ekspansif, cepat, interaktif, dan viral.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ikomik

Publisher

Subject

Languange, Linguistic, Communication & Media Library & Information Science Social Sciences

Description

IKOMIK: Jurnal Ilmu Komunikasi dan Informasi merupakan jurnal yang diterbitkan dan dikelola oleh Jurusan Ilmu Komunikasi dan Informasi, Fakultas Hukum, Ilmu Sosial, dan Ilmu Politik (FHISIP) Universitas Terbuka sejak Tahun 2021. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun, yaitu bulan Juli dan Januari. ...