Revorma: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran
Vol. 5 No. 1 (2025): REVORMA: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran (Edisi Mei 2025)

Evaluasi Pelaksanaan Pembelajaran Materi Metode Penelitian: Studi Program Pembelajaran Madrasah Riset di MAN Sumenep

Saputra, Mochammad Ronaldy Aji (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 May 2025

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengeksplorasi pelaksanaan pembelajaran materi metode penelitian pada program pembelajaran riset di MAN Sumenep. Penelitian ini menggunakan metode evaluasi CIPP dengan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian menghasilkan bahwa secara context, silabus telah sesuai dengan tujuan program, namun terdapat guru yang tidak kompeten. Dari sisi input, keterbatasan sumber belajar dan ketidaksiapan beberapa guru menjadi hambatan utama. Dari sisi process, yaitu pembelajaran dengan project-based learning berjalan efektif jika diajarkan oleh guru yang kompeten, namun kurang optimal jika guru tidak memahami materi. Kemudian dari product menunjukkan kesenjangan pemahaman siswa; siswa dengan minat tinggi mampu menyusun rancangan penelitian, sedangkan siswa dari kelas dengan minat rendah kesulitan memahami materi. Rekomendasi mencakup pelatihan guru, pengadaan bahan ajar, pendampingan siswa, dan pemetaan kemampuan literasi sains.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

mansa

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Revorma merupakan jurnal pendidikan dan pemikiran yang diterbitkan dua kali dalam setahun (Januari – Desember). Revorma merupakan artikel hasil penelitian dalam bentuk penelitian pengembangan, kualitatif, kuantitatif, studi literatur, aplikasi teori, dan studi analisis kritis dalam bidang ...