Penelitian ini mengkaji ujaran kebencian pada media sosial Instagram Anies Baswedan. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan bentuk ujaran kebencian pada kolom komentar media sosial akun Instagram Anies Baswedan. Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. Data pada penelitian ini adalah data tulis berupa kata atau kalimat yang mengandung ujaran kebencian di kolom komentar media sosial Instagram Anies Baswedan. Sumber data penelitian ini adalah media sosial Instagram Anies Baswedan berupa postingan.Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan metode baca dan catat. Analisis data dilakukan melalui tiga tahap, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini ditemukan 7 bentuk ujaran kebencian yang terdapat pada kolom komentar Instagram Anies Baswedan yang meliputi ujaran kebencian penghinaan, provokasi, menghasut, menyebarkan berita bohong, penistaan, perbuatan tidak menyenangkan, ujaran kebencian pencemaran nama baik. Hasil data penelitian yang paling banyak ditemukan adalah ujaran kebencian bentuk penghinaan dan data yang paling sedikit adalah ujaran kebencian bentuk penyebaran berita bohong. Kata kunci: ujaran kebencian, kolom komentar, media sosial, akun instagram.
Copyrights © 2025