AMANAH : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen
Vol. 3 No. 1 (2025): AMANAH: Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen

Implementasi Kualitas Pelayanan dalam Meningkatkan Efektivitas Kinerja Reception di Hotel The Dharmawangsa Jakarta

Aprilia, Lu’luwatin Rosdiana (Unknown)
Pinandoyo, Dimas Bayu (Unknown)
Simanungkalit, Eliza Thalia Christina (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 May 2025

Abstract

Efektivitas kualitas pelayanan merupakan faktor krusial dalam menciptakan kepuasan tamu dan meningkatkan kinerja reception di industri perhotelan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi kualitas pelayanan berdasarkan lima dimensi SERVQUAL (tangible, empathy, responsiveness, reliability, dan assurance) dalam meningkatkan efektivitas kinerja reception di Hotel The Dharmawangsa Jakarta. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah kualitatif deskriptif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan dengan standar keramahan, kecepatan, ketepatan informasi, serta perhatian terhadap kebutuhan tamu telah berdampak positif terhadap pencapaian tujuan kerja, integrasi antar elemen pelayanan, dan adaptasi terhadap dinamika industri. Namun, ditemukan pula beberapa kelemahan pada aspek tangible dan assurance. Implikasi dari penelitian ini adalah pentingnya pelatihan berkelanjutan, peningkatan integrasi teknologi front office, dan penguatan budaya kerja adaptif untuk mencapai pelayanan prima. Temuan ini memberikan kontribusi praktis bagi manajemen hotel dan pengembangan SDM di sektor hospitality.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

AMANAH

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

AMANAH : Jurnal Ilmiah Ilmu Manajemen Science is a journal that provides in-depth insights into three crucial areas in the business world. Published semi-monthly, this journal focuses its attention on recent advances in Human Resource Management, Marketing, and Finance. The articles include ...