INVENTION: Journal Research and Education Studies
Volume 6 Nomor 1 Maret 2025

Peran Kegiatan Gerakan Literasi Sekolah dalam Meningkatkan Kebiasaan Membaca Siswa Kelas V SD Negeri 10 Tiga Desa

Sari, Engelika Ringo (Unknown)
Melati, Felisitas Victoria (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 May 2025

Abstract

Gerakan Literasi Sekolah (GLS) menjadi strategi penting dalam membentuk budaya membaca di lingkungan pendidikan dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peran kegiatan Gerakan Literasi Sekolah dalam meningkatkan kebiasaan membaca siswa kelas V di SD Negeri 10 Tiga Desa. Penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan kegiatan membaca 15 menit sebelum pelajaran mampu meningkatkan minat dan kebiasaan membaca siswa. Siswa menunjukkan antusiasme tinggi dalam kegiatan membaca baik membaca nyaring maupun membaca dalam hati. Kegiatan ini juga meningkatkan kemampuan siswa memahami isi bacaan serta mendorong mereka untuk lebih rutin membaca baik di sekolah maupun di rumah. Temuan ini mengindikasikan bahwa kegiatan literasi yang diterapkan secara konsisten dan menyenangkan dapat membentuk kebiasaan membaca yang positif pada siswa sekolah dasar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jres

Publisher

Subject

Education Other

Description

Journal Invention invites lecturers, scholars, researchers, and students to contribute the results of their studies and research in fields related to Education, which include textual and field studies with various perspectives, Educational Management, Educational Policy, Educational Technology, ...