Penelitian bertujuan untuk menganalisis pengaruh kompetensi sumber daya manusia terhadap kualitas laporan keuangan pada PT Pegadaian Kantor Wilayah VI Makassar. Kompetensi sumber daya manusia menjadi faktor penting dalam memastikan keandalan, relevansi, dan akuntabilitas informasi keuangan yang disajikan perusahaan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode deskriptif dan teknik analisis regresi linear sederhana menggunakan program SPSS. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 45 karyawan yang terlibat dalam proses penyusunan laporan keuangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompetensi sumber daya manusia berpengaruh positif dan signifikan terhadap kualitas laporan keuangan. Temuan ini mempertegas pentingnya peningkatan pengetahuan, keterampilan, dan profesionalisme karyawan dalam mendukung pelaksanaan tata kelola keuangan yang baik. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam pengembangan teori manajemen sumber daya manusia dan akuntansi keuangan, serta memberikan rekomendasi praktis bagi perusahaan untuk memperkuat pengembangan kompetensi SDM guna meningkatkan kualitas pelaporan keuangan. This study aims to analyze the influence of human resource competence on the quality of financial statements at PT Pegadaian Regional Office VI Makassar. Human resource competence is a crucial factor in ensuring the reliability, relevance, and accountability of financial information presented by companies. This research employs a quantitative approach using a descriptive method and simple linear regression analysis with SPSS software. The sample consists of 45 employees involved in the preparation of financial statements. The results show that human resource competence has a positive and significant effect on the quality of financial statements. These findings emphasize the importance of enhancing employees' knowledge, skills, and professionalism to support sound financial governance. This study contributes to the development of human resource management and financial accounting theories and offers practical recommendations for companies to strengthen HR competence in order to improve the quality of financial reporting.
Copyrights © 2025