JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 9 No. 2 (2025): Agustus

Pengaruh Self-Esteem dan Trust terhadap Self-Disclosure pada Individu yang Menjalani Cyber Love Relationship

Fitriyah, Nurul (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 May 2025

Abstract

Cyber love menjadi salah satu fenomena yang seringkali dijumpai pada masa pesatnya perkembangan internet saat ini. Hal ini menjadi perhatian bagi banyak peneliti, terutama mengenai terjalinnya hubungan romantis hanya melalui media internet tanpa pernah ada pertemuan secara langsung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh self-esteem dan trust terhadap self-disclosure. Penelitian ini melibatkan 131 individu yang pernah atausedang menjalani cyber love relationship. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner. Teknik analisis dalam penelitian ini menggunakan uji regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh antara self-esteem dan trust terhadap self-disclosure sebesar 36,3%. Riset ini menunjukkan bahwa trust memiliki pengaruh yang lebih kuat dibandingkan self-esteem terhadap self-disclosure. Dalam penelitian ini, dapat disimpulkan bahwa individu yang memiliki self-esteem yang tinggi dan trust yang tinggi pula dapat memengaruhi self-diclosure individu tersebut ketika menjalani cyber love relationship.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...