Rendahnya hasil belajar peserta didik kelas V-C UPT SDN 064025 Medan pada mata pelajaran Pendidikan Pancasila materi Menghargai Keragaman di Indonesia menjadi permasalahan yang perlu segera diatasi. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model Problem Based Learning (PBL) dengan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam dua siklus yang masing-masing terdiri atas perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Instrumen yang digunakan berupa lembar observasi, tes hasil belajar, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model PBL dengan pendekatan CRT dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik, ditunjukkan dengan peningkatan persentase ketuntasan belajar dari 56% pada siklus I menjadi 88% pada siklus II. Berdasarkan hasil tersebut, penerapan model PBL dengan pendekatan CRT efektif untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik pada materi keragaman di Indonesia.
Copyrights © 2025