Judul buku cerita anak memiliki peran penting sebagai gerbang awal interaksi pembaca dengan isi cerita. Pemilihan judul yang tepat tidak hanya menarik perhatian, tetapi juga mencerminkan fungsi-fungsi kebahasaan yang khas. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi tipologi dan fungsi kebahasaan judul-judul buku cerita bergambar untuk jenjang pembaca awal yang diterbitkan secara daring melalui portal Buku Digital Gerakan Literasi Nasional (Budi Kemdikbud). Data dalam penelitian ini berupa 125 judul buku yang dapat diakses secara terbuka dan dianalisis menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tipologi judul buku memiliki variasi yang dominan, seperti frasa nomina, kalimat derklartif, kalimat imperatif, kalimat interogatif, dan onomatope. Sementara itu, fungsi kebahasaan yang paling banyak ditemukan adalah fungsi referensial, emotif, konatif, dan puitik. Tipologi judul mendukung fungsi kebahasaan yang ingin disampaikan oleh penulis kepada pembaca jenjang awal.
Copyrights © 2024