Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan
Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025

Analisis Semiotika Charles Sanders Peirce dalam Drama Panggoba Karya La Ode Gusman Nasiru: Penelitian

Kadir, Herson (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan tanda-tanda semiotika dalam naskah drama Panggoba karya La Ode Gusman Nasiru berdasarkan teori semiotika Charles Sanders Peirce. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, yaitu mendeskripsikan tanda-tanda yang muncul dalam bentuk ikon, indeks, dan simbol pada teks drama. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan teknik membaca dan mencatat bagian-bagian naskah yang memuat tanda-tanda semiotik. Sementara analisis data dilakukan dengan mengklasifikasikan, mendeskripsikan, menganalisis, menafsirkan, dan menyimpulkan makna tanda-tanda dalam drama tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ikon dalam drama berupa rapalan mantra dan lagu Hulondalo Lipu’u yang merepresentasikan budaya Gorontalo; (2) indeks mencakup kegagalan panen, ritual Panggoba, tangisan tokoh Titin, serta kecelakaan yang dialami Fatma, yang semuanya menunjukkan hubungan sebab- akibat.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jerkin

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is a journal on Faculty of Education. Jurnal JERKIN: Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan is under the auspices of the Faculty of Education, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai. The journal is registered with E-ISSN: 2961-9890. Jurnal ...