ARMY (penggemar BTS) dikenal dengan loyalitas tinggi terhadap idolanya. Salah satu bukti loyalitas ini adalah pembelian merchandise. Peningkatan antusiasme dalam pembelian merchandise dengan berulang- ulang dapat memunculkan tingkah laku yang dikenal sebagai pembelian kompulsif. Studi yang dilaksanakan memiliki tujuan dalam mengidentifikasi dampak harga diri pada pembelian kompulsif merchandise terhadap ARMY (penggemar BTS) di Karawang. Responden yang dilibatkan pada studi yang dilaksanakan yaitu ARMY Karawang (penggemar BTS) sejumlah 112 individu. Alat ukur yang dipergunakan yaitu CBS (Compulsive Buying Scale) dan RSES (Rosenberg Self-Esteem Scale). Menggunakan metode studi kuatitatif yang menggunakan design studi asosiatif kausal jenis korelasional, jenis teknik dalam mengambil sampel non probability menggunakan teknik purpose sampling. Hasil uji hipotesis diatas terdapat nilai yang signifiikan dari harga diri sebesar 0,000 < 0,05, sehingga hipotesis diterima dan disimpulkan bahwa pembelian kompulsif pada ARMY (penggemar BTS) di Karawang dipengaruhi oleh harga diri. Temuan studi mengindikasikan jika Adanya dampak antara harga diri (x) dan pembelian kompulsif (y) berpengaruh sebesar (17,7%) serta 82% diberikan dampak oleh variabel lain yang tidak dilakukan observasi pada studi yang dilaksanakan.
Copyrights © 2025