Jurnal Farmasi Komunitas
2025: IN PRESS ISSUE (JUST ACCEPTED MANUSCRIPT)

Pengetahuan dan Praktik Masyarakat Surabaya Timur dalam Pengelolaan Antibiotik

Ibnu Nur Al Madury, Abdulloh (Unknown)
Fahmi Rizaldy, Alif (Unknown)
Aulia Rahma Putri Wahyudi, Ade (Unknown)
Putri Maharani, Chika (Unknown)
Mahardhika, Clarinna (Unknown)
Afwan Pratama, Erpram (Unknown)
Rasyida Aditiyas Warsan, Ghiffari (Unknown)
Butar Butar, Gracesela (Unknown)
Yuliana, Khalifah (Unknown)
Syafiqa Atthaliyah, Naura (Unknown)
Sulistyarini, Arie (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Penggunaan antibiotik yang tidak rasional seperti pembelian antibiotik tanpa indikasi dapat menimbulkan resistensi bakteri. Tujuan penelitian untuk mengetahui pengetahuan dan praktik masyarakat Surabaya Timur dalam mengelola antibiotik. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif observasional dan pengambilan data secara cross-sectional dengan menggunakan kuesioner. Pemilihan sampel dilakukan dengan cara accidental sampling. Kriteria inklusi responden dari penelitian ini yaitu berumur minimal 18 tahun, pernah menggunakan antibiotik, dan bersedia menjadi responden. Jumlah responden yang berpartisipasi sebanyak 136 orang, dengan median (IQR) skor pengetahuan adalah 7,00 (3). Persentase responden memiliki pengetahuan tentang pengelolaan antibiotik berkategori 'kurang'; 'cukup'; dan 'baik' berturut-turut adalah 42,6%; 46,3%; 11,0%. Sedangkan persentase responden berkategori praktik 'kurang'; 'cukup'; dan 'baik' berturut-turut adalah 17,6%; 69,9%; 12,5%. Skor pengetahuan berhubungan signifikan dengan jenis kelamin (p=0,029). Skor praktik berhubungan secara signifikan dengan jenis kelamin (p=0,032) dan tingkat pendidikan (p=0,010). Skor pengetahuan berhubungan secara signifikan dengan skor praktik (p=0,000) dimana semakin tinggi skor pengetahuan maka semakin tinggi juga skor praktik. Dari penelitian dapat disimpulkan bahwa sebagian besar responden telah memiliki pengetahuan dan praktik pengelolaan antibiotik berkategori cukup namun hanya sedikit dari mereka yang berada pada kategori baik. Oleh karena itu, kegiatan edukasi terkait praktik pengelolaan antibiotik pada masyarakat Surabaya Timur perlu dilakukan untuk memperbaiki pengetahuan dan praktik ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JFK

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Public Health

Description

The aim of Jurnal Farmasi Komunitas (JFK) is to publish exciting, empirical research, recent science development, and high-quality science that addresses fundamental questions in pharmacy practice. JFK publishes articles in pharmacy practice area including: 1. Clinical and Community Pharmacy 2. ...