SainsTech Innovation Journal
Vol. 7 No. 1 (2024): SIJ VOLUME 7 NOMOR 1 TAHUN 2024

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN GAME MENYUSUN PUZZLE PAHLAWAN INDONESIA BERBASIS JAVASCRIPT

Satrio Budi Santoso (Unknown)
Syuhada, Fahmi Syuhada (Unknown)
Ahmad Fatoni Dwi Putra (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 May 2025

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis game untuk menyusun puzzle, dengan tema pahlawan Indonesia, menggunakan bahasa pemrograman JavaScript. Media pembelajaran ini dirancang untuk meningkatkan pemahaman dan minat siswa terhadap sejarah pahlawan Indonesia dengan cara yang interaktif dan menyenangkan. Pengembangan game ini melibatkan tahapan perancangan, pengkodean, dan pengujian untuk memastikan fungsionalitas yang optimal. Game ini memungkinkan siswa untuk menyusun puzzle gambar pahlawan Indonesia, yang diharapkan dapat meningkatkan keterampilan kognitif serta mengenalkan siswa pada nilai-nilai perjuangan pahlawan Indonesia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan game ini dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dan memberikan pengalaman edukasi yang menarik serta efektif dalam memperkenalkan sejarah Indonesia. Penelitian ini juga membahas keunggulan penggunaan JavaScript dalam pengembangan game berbasis web yang dapat diakses dengan mudah oleh siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

sij

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Computer Science & IT

Description

SainsTech Innovation Journal (SIJ) merupakan salah satu jurnal yang ada di Universitas Qamarul Huda Badaruddin Bagu. SIJ berfokus pada kajian inovasi sains dan teknologi. SIJ berisi hasil penelitian, karya ilmiah, dan kajian ...