Setiap pengusaha selalu ingin usahanya berkembang. Untuk mengembangkan sebuah usaha, maka diperlukan strategi pemasaran yang tepat. Pemanfaatan media sosial secara optimal merupakan salah satu kunci pendukung dalam strategi pemasaran. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penggunaan media sosial terhadap perkembangan usaha mie soun Manjung, Klaten. Sampel pada penelitian ini berjumlah 55 pengusaha mie soun. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh media sosial terhadap perkembangan usaha.
Copyrights © 2023