SIGMA TEKNIKA
Vol 8, No 1 (2025): SIGMATEKNIKA, VOL. 8, N0. 1, JUNI 2025

PENGARUH KUALITAS PAINTING PADA PIPA KARBON DENGAN MENGGUNAKAN METODE SIX SIGMA

Sugito, Ery (Unknown)
Herman, Herman (Unknown)
Susanti, Andi Hepy (Unknown)
Hervin, Ronald (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2025

Abstract

Persaingan pada industri manufaktur saat ini, membuat banyak perusahaan berupaya berkomitmen untuk menjaga kualitas produk yang dihasilkannya, khususnya pada industri fabrikasi dalam proses pengecatan terutama jenis pipa baja karbon. Didalam penelitian ini, penulis mencoba mengidentifikasi pengaruh kualitas painting dengan melihat pada tingginya jumlah cacat produk painting, dalam observasi lapangan tingkat kecacatan pada proses painting mencapai >33% di 2019 hingga tahun 2023, dengan type cacat "orange fill" yang paling dominan. Tingkat cacat painting berpengaruh negatif terhadap efisiensi produksi dan kepuasan pelanggan. Maka dari itu dengan pendekatan menggunakan Metode Six Sigma sebagai strategi untuk meningkatkan kualitas produk painting yang akan dihasilkan untuk membantu perusahaan dalam memberikan alternatif perencanaan perbaikan pada prosess. Dari hasil analisis menunjukkan nilai sigma yang peroleh dari pengujian sebesar 3.8 dan DPMO sebesar 233,000, hal ini membuktikan bahwa kinerja proses painting masih perlu ditingkatkan. Dampak dari cacat kualitas menyebabkan biaya produksi dan reputasi perusahaan kurang baik dihadapan, sehingga perlu dengan segera dilakukan langkah perbaikan. Dari penelitian ini diharapkan dapat menurunkan tingkat cacat, meningkatkan efisiensi operasional, serta memperbaiki kepuasan pelanggan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sigmateknika

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

SigmaTeknika adalah jurnal Fakultas Teknik yang merupakan media publikasi ilmiah internal di lingkungan Fakultas Teknik Unrika dengan fokus pada karya ilmiah berupa tulisan dari hasil penelitian yang dilakukan oleh dosen atau mahasiswa yang meliputi disiplin ilmu teknik mesin, teknik industri, ...