Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia melalui Balai Pelatihan Vokasi Dan Produktivitas Kendari, Sulawesi Tenggara bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Wakatobi lewat Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Tenaga Kerja berkolaborasi menyelenggarakan pelatihan berbasis kompetensi. Pelatihan itu guna menyiapkan tenaga kerja yang kompeten produktif dan berdaya saing. Juga dalam rangka memberi kontribusi besar pada pengembangan ekonomi, yang berbasis pada kebutuhan pasar kerja yang makin dinamis dan berkembang serta sesuai dengan potensi unggulan daerah, Kabupaten Wakatobi adalah wilayah kepulauan dan pesisir dimana sektor pariwisata menjadi sektor prioritas, maka dengan diselenggarakan pelatihan keterampilan barista caffe dapat mendukung pengembangan pariwisata di wilayah Wakatobi
Copyrights © 2025