Tamaddun : Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan
Vol. 26 No. 2 (2025): Tamaddun: Jurnal Pendidikan dan Pemikiran Keagamaan

PERAN STRATEGIS MAJELIS TA’LIM AL-HIDAYAT DALAM MEMPERKUAT PEMAHAMAN AGAMA DI GAMPONG PELANGGAHAN, KOTA BANDA ACEH

Raihan, Raihan (Unknown)
Lailani, Lailani (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2025

Abstract

Kajian ini bertujuan untuk mengkaji peran strategis Majelis Ta’lim Al-Hidayat dalam memperkuat pemahaman agama di Gampong Pelanggahan, Kecamatan Kuta Raja, Banda Aceh. Majelis Ta’lim sebagai lembaga pendidikan keagamaan nonformal memiliki kontribusi penting dalam membangun kesadaran dan pengetahuan keagamaan masyarakat setempat. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi lapangan, melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Majelis Ta’lim Al-Hidayat berperan signifikan dalam meningkatkan pemahaman ajaran Islam melalui kegiatan pengajian rutin, penyuluhan agama, serta pembinaan akhlak dan moral. Selain itu, peran majelis ta’lim ini juga membantu mempererat solidaritas sosial dan meningkatkan kualitas kehidupan keagamaan masyarakat Gampong Pelanggahan. Penelitian ini menyimpulkan bahwa Majelis Ta’lim Al-Hidayat merupakan salah satu pilar utama dalam penguatan pendidikan agama di tingkat lokal yang berkontribusi pada terciptanya masyarakat yang religius, harmonis, dan berakhlak mulia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

tamaddun

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal ini bernama Tamaddun yang artinya (peradaban, kebudayaan, kemajuan) diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Agama Islam Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Gresik, terbit 2 (dua) kali dalam setahun pada bulan Juli dan Januari. Tujuan dari jurnal ini adalah memfasilitasi para ...