Jurnal Pengembangan Ilmu dan Praktik Kesehatan
Vol. 4 No. 2 (2025): Volume 4, Nomor 2, April 2025

ROBOTIC TELESURGERY SEBAGAI UPAYA TRANSFORMASI SISTEM PELAYANAN KESEHATAN DALAM PENCAPAIAN MUTU PELAYANAN DAN PATIENT SAFETY; LITERATUR REVIEW

Yulianto, Yulianto (Unknown)
Cahyono, Eko Agus (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Transformasi sistem pelayanan kesehatan merupakan langkah krusial dalam upaya peningkatan mutu pelayanan dan pencapaian patient safety yang berkelanjutan. Di tengah perkembangan teknologi dan tuntutan masyarakat akan layanan yang cepat, tepat, dan aman, sistem kesehatan dituntut untuk terus beradaptasi dan berinovasi. Transformasi ini mencakup perbaikan manajemen layanan, pemanfaatan teknologi digital, peningkatan kompetensi tenaga kesehatan, serta pembaruan regulasi yang mendukung efisiensi dan transparansi. Dengan melakukan transformasi, fasilitas pelayanan kesehatan dapat menciptakan standar mutu yang konsisten, mengurangi risiko kesalahan medis, serta memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pasien. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji implementasi robotic telesurgery sebagai bentuk transformasi sistem pelayanan kesehatan dalam upaya peningkatan mutu pelayanan dan keselamatan pasien (patient safety). Dengan pendekatan literature review, studi ini menganalisis berbagai artikel ilmiah, laporan penelitian, serta dokumen resmi yang diterbitkan dalam kurun waktu 2015–2025. Hasil kajian menunjukkan bahwa teknologi robotic telesurgery mampu meningkatkan presisi tindakan bedah, meminimalisir risiko komplikasi, serta mempercepat proses pemulihan pasien. Selain itu, sistem ini memungkinkan pelayanan bedah jarak jauh, sehingga dapat menjangkau daerah terpencil yang memiliki keterbatasan akses terhadap tenaga spesialis. Dari sisi keselamatan pasien, robotic telesurgery mampu mengurangi kesalahan manusia dan meningkatkan kontrol dalam pelaksanaan prosedur medis. Namun, penelitian ini juga menemukan beberapa hambatan dalam implementasinya, seperti kebutuhan infrastruktur teknologi informasi yang stabil, pelatihan intensif bagi tenaga medis, serta perlunya regulasi dan standar operasional yang jelas dan adaptif terhadap perkembangan teknologi. Oleh karena itu, robotic telesurgery dinilai sebagai sebuah inovasi yang memiliki prospek menjanjikan dalam meningkatkan kualitas dan keamanan pelayanan kesehatan

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

PIPK

Publisher

Subject

Environmental Science Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Pengembangan Ilmu dan Praktik Kesehatan : memuat tentang hasil penelitian atau pemikiran di bidang kesehatan (keperawatan, kebidanan, public health, farmasi dan lain sebagainya) yang dilakukan oleh civitas akademika internal STIKES Dian Husada Mojokerto, civitas akademika lain dan stakeholder ...