Penelitian ini bertujuan menganalisis pengaruh NPF, Murabahah, Mudharabah, dan Musyarakah terhadap Return on Assets (ROA) Bank Umum Syariah di Indonesia pada 2014-2024. Peneliti menggunakan metode kuantitatif dengan data sekunder dari OJK. Hasil penelitian menunjukkan bahwa NPF dan Musyarakah tidak berpengaruh signifikan terhadap ROA. Murabahah berpengaruh negatif dan signifikan, sedangkan Mudharabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap ROA. Secara simultan, keempat variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap ROA Bank Umum Syariah di Indonesia.
Copyrights © 2025